Ada berapa jenis plastik yang kamu ketahui? Bisakah kamu menyebutkan satu persatu? Apakah terpikir menyebutkan Polyoxymethylene? Ya, Polyoxymethylene (POM) adalah salah satu jenis plastik yang tanpa kita sadari ada di sekitar kita. Jenis plastik ini umum digunakan dalam berbagai bidang industri, mesin, kelistrikan, medis, dan konsumen.   

Plastik Polioksimetilen merupakan plastik yang memiliki ketahanan yang cukup tinggi. Melansir dari artikel Perusahaan kami, Surya Indo Utama, produk-produk yang terbuat dari biji plastik POM dapat membantu mengurangi gesekan & keausan dalam mesin dan peralatan, serta memenuhi persyaratan ketahanan terhadap suhu tinggi. Juga mampu melindungi perangkat elektronik dengan baik, memiliki permukaan mengkilap, serta tahan terhadap basa dan zat kimia. Meskipun biasa diaplikasikan dalam bidang industri (kelistrikan, otomotif, pakaian, mesin industri), POM dapat digunakan pada industri makanan dan pelayanan medis. Dikutip dari TeamMFG.com, plastik POM memiliki nilai FDA yang sesuai untuk bersentuhan langsung dengan makanan atau kebutuhan medis.

POM terbagi menjadi dua jenis yaitu, homopolymer dan copolymer.

  1. Homopolymer (POM-H), yaitu polimer yang terdiri dari satu jenis monomer, yaitu formaldehida. Tingkat kristalasi lebih tinggi dibanding POM-C, karena itu memiliki sifat mekanik yang sangat baik, seperti kekuatan tarik yang tinggi, ketahanan terhadap keausan, dan stabilitas dimensi.
  2. Copolymer (POM-C), yaitu polimer yang terdiri dari dua atau lebih jenis monomer. POM-C memiliki ketahanan yang lebih baik terhadap dampak dan suhu ekstrem, serta lebih mudah diproses.

Keduanya memiliki peran penting dalam berbagai industri, termasuk otomotif, elektronik, medis, dan konsumen. Berbagai benda bisa dihasilkan dengan jenis plastik POM, mulai dari gear, roda gigi, peralatan dapur seperti blender, mesin cuci, pegangan pintu, casing, konektor, hingga peralatan medis yang memerlukan ketahanan terhadap bahan kimia. Tentunya POM dapat didaur ulang, jadi kita dapat menghemat sumber daya alam dan energi yang diperlukan untuk memproduksi plastik baru.

Perusahaan kami Surya Indo Utama menyediakan dua jenis biji plastik POM berkualitas, yaitu berwarna putih dan hitam. Untuk penawaran lebih lanjut Anda dapat menghubungi perusahaan kami.